Wednesday, November 14, 2012

Cara mempercepat Koneksi di Daerah Terpencil

Cara Mempercepat Koneksi di daerah terpencil ~ pada artikel kali ini saya akan sedikit membahas mengenai koneksi internet di daerah yang masih terpencil seperti di Labakkang kab. Pangkajene Sulawesi Selatan. koneksi internet di daerah saya sangat-sangat minim.

kecepatan koneksi sebenrnya tergantung dengan besar kecilnya signal di daerah tersebut. kebetulan saya menggunakan modem Flexi Huawei Mobile Broadband dengan Kecepatan 7.2 Mbps dengan bandwith 3.2 Mbps dari Flexi untuk koneksi Evdo. namun apa daya, koneksi evdo hanya mendukung di area Makassar dan sekitarnya. untuk daerah Pangkajene, masih belum memiliki jaringan Evdo jadi harus beralih ke jaringan 1X. (Semoga Pihak flexi melihat bahwa ada seorang blogger yag butuh jaringan EVDO di Pangkajene hehehehe)

cukup Menyulitkan untuk daerah seperti daerah saya ini. saya harus menggunakan trik khusus untuk mendapatkan koneksi 1X yang maksimal. dengan berbagai cara saya mempelajari tentang konsep signal dan alhasil saya menemukan bahwa, Signal akan Strange jika daerah tersebut terdapat BTS yang dekat dengan received dalam hal ini modem sebagai received. 

waduh apa saya harus pindah rumah dekat BTS supaya bisa dapat signal strengh? atau harus bangun BTS sendiri di dekat rumah dengan tinggi 30 Meter? sepertinya cara-cara ini sangat mustahil dilakukan. Baiklah tanpa basa-basi lagi saya menggunakan trick khusus untuk mengakali jauhnya BTS dari rumah saya dengan cara yang mudah tanpa ngeluarin biaya sedikitpun

Berikut Adalah Cara Untuk mempercepat Koneksi didaerah terpencil :


Gunakan Benda Berbahan alumunium untuk menambah jarak tangkap modem ke BTS. anda cukup keluar rumah dan cari BTS Flexi Terdekat dari rumah anda dan arahkan alumunium tersebut ke arah BTS. Alumunium yang dapat digunakan dan sering digunakan di keseharian yaitu Panci Penggorengan, Besi Payung, Penutup Case CPU, dandangan, dll.

dengan Menggunakan cara seperti ini, saya bisa mendapatkan signal hingga tiga Bar yang sebelumnya hanya satu bar. bahkan saya sudah bisa blogging dengan cepat ketika saya menggunakan cara tersebut. 

                                    

lihatlah apa yang saya lakukan, saya tidak perlu pindah rumah dekat BTS, atau saya juga tidak perlu membangun BTS setinggi 30 Meter untuk dapat koneksi yang melimpah, saya hanya perlu tower setinggi 15 cm dekat modem saya hingga modem bisa mendapatkan koneksi yang maksimal. ini untuk menambah jarak jangkauan tangkapan signal untuk modem.


Perhatikan Traffic Modem saya, saya bisa mendapatkan kecepatan hingga 125kbps untuk download dan upload. mungkin cara ini bisa membuat anda sedikit gila kiranya, tapi kenyataan dan fakta selalu benar dan alhamdulillah saya masih diberi kesempatan oleh yang kuasa untuk tetap berbagi kepada teman-teman.


Demikian Artikel mengenai Cara mempercepat Koneksi modem di Daerah terpencil. semoga teman-teman yang bermukim di daerah juga bisa eksis di dunia maya. ingat kawan saat ini jarak tidak akan menjadi sebuah penghalang, yang penting ingin berusaha, didalam rumah pun bisa mendapatkan penghasilan dari dunia maya.

0 comments:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes |